mahkota555

Salah Satu Wujud Keharmonisan TNI dan Warga, Satgas Menginap Di Rumah Warga

Personel Satgas TMMD saat membantu membersihkan lingkungan sekitar rumah tempat Satgas menginap.( Dok TMMD)
Personel Satgas TMMD saat membantu membersihkan lingkungan sekitar rumah tempat Satgas menginap.( Dok TMMD)

Kaltim.Kutai Barat.Majalah Global.com. Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-119 Wiltas tahun 2024 Kodim 0912/ Kubar. Tinggal dan menetap selama sebulan di wilayah Kampung Kelian Kecamatan Damai, seluruh personel Satgas tinggal (menginap ) di rumah-rumah milik warga.

Warga Kampung Kelian pun gembira dan tidak merasa keberatan, justru merasa senang dengan kehadiran Satgas sebab selain menjadi ramai suasana di Kampung. Personel juga turun tangan membantu warga terutama dalam menjaga kebersihan lingkungan rumah warga.

Salah Satu Wujud Keharmonisan TNI dan Warga, Satgas Menginap Di Rumah Warga
Salah Satu Wujud Keharmonisan TNI dan Warga, Satgas Menginap Di Rumah Warga

Ketua RT.1 Rebina mengatakan beberapa personel selama kegiatan TMMD menginap dirumahnya, personel Satgas TMMD ini sudah dianggap seperti keluarga sendiri.

“Senang sekali Satgas mau menginap di rumah kami, saya berharap satgas jangan sungkan, anggap saja di rumah sendiri,” ungkap Rebina, Jumat 1 Februari 2024.

Menurut Rebina satgas sangat menjaga sikap sopan santun dan ramah – tamahnya.

Sementara itu salah satu personel TMMD, Pratu Wisnu mengatakan bersama personel lainnya di tinggal dirumah Ibu Rebina yang dengan suka cita menerima kehadiran Satgas TMMD.

” Kami terima kasih sudah diterima seperti keluarga sendiri oleh karenanya kamipun tidak ingin merepotkannya dengan bersusah payah menyiapkan segala sesuatu buat kami,” ungkapnya.

Ditambahkannya prajurit Satgas yang tinggal, tidur dan makan di rumah warga merupakan wujud keharmonisan dan kemanunggalan TNI dengan rakyat. ( R.Soemardy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *