mahkota555

Beritaterbit.com Berdamai dengan Kepala Desa Brangkal

Kepala Desa Brangkal Berdamai dengan Beritaterbit.com
Kuasa Hukum Kepala Desa Brangkal bersama Ariyanto menunjukkan surat perdamaian
Majalahglobal.com, Mojokerto – Kepala Desa Brangkal Berdamai dengan Beritaterbit.com. Kabar Kepala Desa Brangkal, Kecamatan Sooko, Kabupaten Mojokerto, Nur Ely Suryani yang melakukan intimidasi terhadap penerima program keluarga harapan (PKH), dipastikan tidak benar.
Kepala Desa Brangkal Berdamai dengan Beritaterbit.com
Surat perdamaian

Informasi yang diterima Beritaterbit.com dan telah ditayangkan 14 Desember 2023 dengan judul ’’Oknum Kades Di Mojokerto Diduga Intimidasi PKH’’ tidak valid.

Ahmad Muhlisin, kuasa hukum Nur Ely Suryani mengatakan, informasi yang disebar oleh Beritaterbit.com tidak akurat.

’’Tidak ada intimidasi apapun. Klien kami tidak pernah melakukan tekanan kepada siapapun. Apalagi penerima PKH yang tidak lain warganya sendiri,’’ ujarnya, Sabtu (16/12/2023).

Muhlisin mencurigai, pemberitaan tersebut sangat tendensius sehingga sangat merugikan kliennya.

’’Klien kami klir. Sama sekali tidak terlibat dalam kontestasi pileg. Saya pastikan, berita itu sangat menyesatkan dan merugikan klien kami,’’ imbuh advokat yang beralamat di Jalan Raya Teras Nomor 2 Banjaragung, Puri Mojokerto tersebut.

Dengan adanya pemberitaan itu, Muhlisin mendesak redaksi Beritaterbit.com melakukan penghapusan dan menerbitkan berita yang benar sesuai dengan fakta di lapangan.

’’Kami sangat menghargai profesi wartawan. Akan tetapi, kalau berita yang disajikan tidak valid, apalagi merugikan klien kami, tentu kami akan melawan. Hari ini kami sudah menandatangani surat perdamaian. Semoga hal ini bisa menjadi pengalaman kita bersama,’’ tandasnya. (Jay)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *