mahkota555

Gus Barra, Rambo Garudo dan BSI Mojosari Dukung Halaqoh Moderasi Beragama Melalui Aswaja

Gus Barra, Rambo Garudo dan BSI Mojosari Dukung Halaqoh Moderasi Beragama Melalui Aswaja
Gus Barra, Rambo Garudo dan BSI Mojosari Dukung Halaqoh Moderasi Beragama Melalui Aswaja

Majalahglobal.com, Mojokerto – Halaqoh Nasional Moderasi Beragama Melalui Aswaja di Bumi Mojopahit yang diselenggarakan oleh LP Ma’arif NU bekerjasama dengan PC PERGUNU Kab.Mojokerto, Sabtu (30/7/2022) di Kantor PCNU Kabupaten Mojokerto, Jalan R.A Basuni Nomor 9, Kecamatan Sooko, Kabupaten Mojokerto.

Gus Barra, Rambo Garudo dan BSI Mojosari Dukung Halaqoh Moderasi Beragama Melalui Aswaja
Suasana Halaqoh Moderasi Beragama Melalui Aswaja

Wakil Bupati Mojokerto, Dr. H. Muhammad Al Barra dalam sambutannya menyampaikan bahwa di Era Globalisasi, di mana perkembangan zaman terjadi begitu pesat seperti saat ini.

 

“Moderasi beragama menjadi sesuatu yang sangat krusial untuk dipahami, dipraktekkan dan kemudian, diajarkan kepada generasi bangsa, anak cucu kita yang akan menentukan masa depan bangsa ini,’ ucap Gus Barra.

 

Sementara itu, Ketua panitia Syaifuddin menjelaskan bahwa kegiatan ini adalah kegiatan moderasi umat beragama. Jadi moderasi beragama melalui Aswaja.

 

“Yang kita undang adalah guru-guru se-Kabupaten Mojokerto yang meliputi guru RA, MI, MTS, MA dan guru guru TPQ sebanyak 550 orang dan dengan harapan bahwa kegiatan ini teman-teman mampu mempunyai HAM terkait dengan moderasi umat beragama. Sehingga di Mojokerto guru-guru akan melakukan transformasi informasi kepada adik-adik untuk mempunyai keberagaman beragama di Mojokerto. Dengan adanya kegiatan ini maka kita mampu menekan adanya radikalisme secara dini,” jelas Syaifuddin.

 

Dikonfirmasi terpisah, Ketua Granat Kota Mojokerto, Rambo Garudo sangat mendukung acara Halaqoh Nasional Modernisasi beragama melalui Aswaja di Bumi Mojopahit yang diselenggarakan PC LP Ma’arif NU dan PERGUNU Kabupaten Mojokerto.

 

“Saya harap dengan adanya kegiatan ini bisa meningkatkan kolaborasi PC LP Ma’arif NU dan PERGUNU Kabupaten Mojokerto. Kedepannya kedua organisasi tersebut bisa lebih kompak lagi dan bisa menjalankan tupoksinya dengan lebih baik lagi. Bagaimana pendidikan antara agama LP Ma’arif dengan PERGUNU bisa sinergis sesuai dengan ketentuan-ketentuan baik dari Pemerintah maupun NU,” terang Rambo.

 

Disisi lain, Branch Manager KCP BSI Mojosari, Syahyu Isidiyoni menyampaikan kebanggaannya selaku institusi perbankan syariah bisa mensupport kegiatan LP Ma’arif maupun PERGUNU Kabupaten Mojokerto.

 

“Kami juga mensupport kebutuhan keuangan guru-guru LP Ma’arif dan PERGUNU Kabupaten Mojokerto,” ungkap Syahyu. (Jay)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *