Kalimantan Timur, Kutai Barat, majalahglobal.com – Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD)ke – 119 Wiltas tahun 2024 di Kampung Kelian Kecamatan Damai Kabupaten Kutai Barat (Kubar) kembali melanjutkan fisik pembangunan semenisasi jalan yang menghubungkan jalan kampung Kelian dengan jalan poros simpang Kelian.
Personel TMMD tiba di lokasi setelah Apel pagi dan sarapan langsung menyiapkan material berupa pasir, batu split dan semen untuk pengecoran jalan dan memasang rangka besi serta papan bekisting ( papan Acuan).Sabtu 24 Februari 2024.
” Untuk teknik semenisasi,karena ini jalan satu – satu untuk warga melintas, kami bagi menjadi dua bagian,untuk saat ini kami semenisasi setengah bagian jalan,jika sudah selesai dan bisa dilintasi kami barulah kami lanjut semenisasi sebelahnya, sehingga walaupun ada kegiatan semenisasi warga masih tetap bisa melintas,” jelas Dansatgas TMMD ke 119 Wiltas tahun2024, Letkol CZI Eko Handoyo melalui Dan SSK Kapten Inf Rokim.
Untuk progres pekerjaan semenisasi ini saat ini sudah mencapai ratusan meter. Untuk diketahui total jalan yang akan di semenisasi sepanjang 638,5 meter,yang dibagi dalam dua titik, satu titik yang menghubungkan jalan kampung ke jalan poros dengan panjang sekitar 405 meter.
Dan satu titik lagi melanjutkan jalan semenisasi Kampung ke arah Gereja dengan panjang sekitar 233,5 meter.
Dalam pelaksanaannya kegiatan ini dibantu oleh warga Kampung Kelian yang turut ikut serta dalam membantu para anggota satgas TMMD ini.Hal ini sebagai wujud terima kasih warga Kampung Kelian kepada TNI.( R.Soemardy)