HALMAHERA SELATAN, Majalah Global. Com – Plt ketua asosiasi pemerintah desa seluruh indonesia (APDESI) kabupaten Halmahera selatan buchari Iskandar Alam menegaskan bahwa tanggung jawab yang di embanya saat ini adalah tugas yang sangat berat. Pasalnya buchari dengan tugas baru tersebut harus menyelesaikan banyak PR di antaranya mempersiapkan musyawarah cabang APDESI di kabupaten Halmahera selatan.
” Melalui WhatsApp pribadi nya 18/1/2025 mengatakan bahwa, masih Banyak pekerjaan rumah yang harus saya tuntaskan, salah satunya adalah musyawarah APDESI kabupaten Halmahera selatan”. Ungkap buchari Plt ketua Apdesi halsel
Buchari juga menambahkan bahwa perjuangan dan gerakan APDESI harus pada hal-hal yang substansial
“Gerakan APDESI saat ini harus ke arah yang lebih jelas dan substansi, perjuangan nasib kepala desa, mulai dari kesejahteraan pemerintah desa dan lain-lain”. Tambah buchari
Orang yang di sapa Nau Bune tersebut juga menerangkan bahwa organisasi APDESI bukan soal menagih yuran tanpa ada kegiatan pembinaan dan pemberdayaan yang jelas tapi harus memikirkan masa depan desa di Halmahera selatan dan bagaimana kontribusi desa dalam kemajuan daerah Ucap Buchari.
“Saya tegaskan bahwa tidak ada lagi potong-potong anggaran yang tidak jelas atas nama apdesi, tugas saya dan pengurus APDESI adalah memperjuangkan nasib desa-desa di Halmahera selatan, porsi pembagian anggaran ke desa dari APBN harus seimbang dan masih banyak lagi. Sehingga gerakan APDESI bukan berputar-putar pada hal seremoni saja tapi harus pada gerakan yang berdampak bagi seluruh desa di Halmahera selatan”. Tegas buchari ( Tim/ Red )