mahkota555

Menjalani Ibadah Puasa , Satgas TMMD ke 119 Tetap Semangat Kebut Semenisasi

Kaltim.KutaiBarat.Majalahglobal.com.

Personel satgas TMMD ke – 119 di Kampung Kelian Kecamatan Damai Kabupaten Kutai Barat maksimalkan proses pengerjaan salah satu kegiatan fisik yakni semenisasi jalan kampung sepanjang 638,6 meter dengan lebar 5 meter. Semenisasi tersebut di bagi dalam dua titik.

Menjalani Ibadah Puasa , Satgas TMMD ke 119 Tetap Semangat Kebut Semenisasi.
Menjalani Ibadah Puasa , Satgas TMMD ke 119 Tetap Semangat Kebut Semenisasi.

Dari pantauan di lokasi, nampak warga bahu membahu bersama satgas mengerjakan semenisasi ditengah cuaca yang tak menentu kadang hujan kadang panas terik.

“Personel satgas masih semangat selesaikan kegiatan TMMD walaupun sedang puasa,” ungkap Dan SSK, Kapten Inf Rokim, Kamis 14 Maret 2024.

Satgas TMMD ke 119 sangat apresiasi dan hal ini cukup membantu, dimana warga Kampung Kelian yang ikut serta membantu personel dalam melaksanakan kegiatan di lapangan.

Personel TMMD ke 119 Wiltas tahun 2024 Kodim 0912/ Kubar terus kebut pengerjaan walaupun ditengah teriknya cuaca.( R.Soemardy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *