Persiapan Pensiun, BKPSDM Kabupaten Mojokerto Adakan Pembekalan

Persiapan Pensiun, BKPSDM Kabupaten Mojokerto Adakan Pembekalan
Tatang Marhaendrata saat menyampaikan sambutan
Majalahglobal.com, Mojokerto – BKPSDM Kabupaten Mojokerto bekerjasama dengan Bank Mandiri Taspen mengadakan pembekalan masa persiapan pensiun PNS di lingkungan Pemkab Mojokerto.
Persiapan Pensiun, BKPSDM Kabupaten Mojokerto Adakan Pembekalan
Penyerahan uang pensiun

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Mojokerto, Tatang Marhaendrata, S.H., M.H. menerangkan, pensiun berarti memasuki kehidupan baru yang tentu diperlukan persiapan agar bisa beradaptasi selama menjalani pensiun.

 

“Terdapat cara pandang yang berbeda bagi PNS dalam menyikapi ketika akan atau telah memasuki pensiun. Ada yang menyikapinya pakai senjata harapan karena akan menjadikan kesempatan untuk semakin meningkatkan rasa syukur dengan banyak beribadah,” ungkap Tatang, Kamis (19/10/2023) di Pendopo Graha Majatama.

 

Selain itu, lanjutnya, ada yang lebih banyak punya waktu bersama keluarga dan lingkungan di tempat tinggalnya.

 

“Namun ada juga yang menyikapinya dengan rasa baperan. Baperan terjadi karena sudah tidak ada lagi pekerjaan di kantor kemudian gaji tunjangan berkurang. Selain itu, fasilitas yang biasanya didapatkan sudah tidak ada lagi,” jelas Tatang.

 

Tatang menyebut, baperan itu bisa juga menjadi beban pikiran. Berdasarkan hal tersebut, pihaknya melakukan upaya pembekalan bagi ASN atau PNS yang akan memasuki pensiun.

Baca Juga :  Kembali Gelar Program Santika, Bupati Ikfina Kenalkan Puskesmas Kepada Pelajar Usia Dini

 

“Pembekalan ini sangat penting agar PNS baik secara mental dan fisik lebih siap dalam menghadapi pensiun dengan rasa bahagia,” pesan Tatang.

 

Ia menjelaskan, tujuan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan pemahaman tentang prosedur dan kewajiban serta memberikan pencerahan guna kesiapan mental dalam memasuki masa purna tugas.

 

“Peserta hari ini ada sebanyak 40 orang PNS golongan 4B ke atas dan 60 PNS golongan 4A ke bawah. Tahun 2023 ada sekitar 500 PNS yang akan pensiun, nantinya yang pensiun tersebut akan diganti 590 P3K guru dan tenaga kesehatan,” ujar Tatang.

Persiapan Pensiun, BKPSDM Kabupaten Mojokerto Adakan Pembekalan
Peserta antusias mengikuti pembekalan

Bupati Mojokerto, dr. Ikfina Fahmawati, M.Si. menyampaikan terima kasih atas kerjasama Bank Mandiri Taspen. Terima kasih banyak kepada Bank Mandiri Taspen. Semua PNS Pemkab Mojokerto jadi bisa mendapatkan uang pensiunan semua.

 

“Tadi secara simbolis ada yang mendapatkan uang pensiun Rp 83,5 juta. Tadi sempat saya tanya mau buat apa masih belum tau buat apa uang pensiunnya. Lalu saya sarankan untuk umroh saja agar semakin berkah melimpah,” kata Bupati Ikfina.

Baca Juga :  Korban Penipuan PT. Hanasta Indo Perdana Nyaris Gantung Diri
Persiapan Pensiun, BKPSDM Kabupaten Mojokerto Adakan Pembekalan
Ikfina Fahmawati saat menyampaikan arahannya

Ikfina menegaskan, sebenarnya masa pensiun adalah masa dimana bisa lebih menjaga kesehatan. Jika selama ini fokus untuk melayani masyarakat, nah di saat masa pensiun coba dicek semua kesehatannya.

 

“Mulai dari kolesterolnya, asam uratnya, gula darahnya dan yang lain. Pergunakan uang pensiunannya dengan baik. Manfaatkan waktu pensiunnya dengan hal yang produktif dan bermanfaat,” harap Bupati Ikfina. (Jay/Adv)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *