Rencanakan Madura jadi Provinsi, PNP3M Gelar Pertemuan di Sampang

SAMPANG – majalahglobal.com : bertempat di Pendopo Kabupaten Sampang Panitia Nasional Persiapan Pembentukan Provinsi Madura (PNP3M) menggelar pertemuan dengan beberapa tokoh Madura, pada Jumat (4/8).

selain Forkopimda Kabupaten Sampang hadir pula beberapa tokoh ulama Sampang Seperti KH. Safiuddin Gersempal dan KH. Mahrus Al Iksan Jrangoan, sedangkan dari Bangkalan hadir Ketua DPRD Imron Rosadi, Wabup Bangkalan Mondir Rofi’i dan Kh Kholil Ashari Wakil Bupati Pamekasan, tokoh masyarakat Pamekasan Kadarisman serta Ismet E asiaten I Kabupaten Sumenep.

selain itu hadir pula beberapa tokoh lain seperti Dr Drs EC H Moh Syarief MSi Rektor UTM dan Dr Deni Setya Bagus Y SH MSi Wakil Rektor I Universitas Trunojoyo Madura, Wakil Dekan III Fakultas Hukum UTM Ali Fahmi SH MH, Sementara dari PNP3M diwakili H Ahmad Zein dan Romel Maskuri.

Baca Juga :  Respon Wakil Presiden

menurut Ahmad Zein pertemuan tersebut adalah dalam rangka berbagai persiapan dalam mewujudkan pembentukan Madura menuju Provinsi, karena menurutnya pengajuan persyaratan saat ini telah disidangkan di Mahkamah Konstitusi (MK).

“Sampai sekarang masih berlanjut untuk menghadirkan para saksi-saksi untuk mendukungnya supaya cepat selesaikan. Yang akan diundang para saksi sebanyak 40 orang, kami hanya butuh pengacara kalau masalah biaya itu tidak masalah yang penting kita sukses untuk itu menjadikan Provinsi Madura,” ujar H Ahmad Zein.

Hal yang sama juga disampaikan Rektor UTM Dr Drs Ec H Moh Sarief. menurutnya ia mendapat amanat dari UTM untuk melaksanakan perubahan Provinsi Madura yang saat ini sudah selesai sidang ke – 2 dan Minggu depan akan dilaksanakan sidang ke – 3.

Baca Juga :  Kunjungan anies draft

“Kita ingin membantu untuk mendoakan supaya menang dalam sidang MK. Apa yang akan dilaksanakan oleh MPR dan MDPR itu yang akan ditunggu – tunggu apa jawabannya. Kita semua berharap akan ada perubahan bagi provinsi madura agar menang sidang,” ujarnya. (Arif)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *