Inilah Rangkaian Penghargaan Kabupaten Malang Saat Peringati Hari Koperasi

KABUPATEN MALANG – www.majalahglobal.com : Bupati Malang, Dr. H. Rendra Kresna memberikan sejumlah bantuan sembako dan bedah rumah kepada masyarakat Kecamatan Ngantang kala hadir pada peringatan Hari Koperasi ke 70 tahun 2017 di Taman Wisata Bendungan Selorejo Kecamatan Ngantang, Minggu (23/7) siang. Bupati juga membagikan sederetan penghargaan Koperasi Berprestasi dan perlombaan baik tingkat regional Jawa Timur dan Nasional. 
Dr.  H Rendra Kresna memberikan bantuan berupa sembako yang secara simbolis diterima oleh Suwono dan Ponih. Untuk bedah rumah diterima simbolis oleh Sugianto. Sedangkan 10 penghargaan Koperasi Berprestasi diantaranya kepada Koperasi Agro Niaga Jabung sebagai Juara I Koperasi berprestasi kategori Produsen tingkat Nasional. Sementara, Koperasi Karyawan Tunas Harapan PT Bentoel Singosari meraih Juara I kategori koperasi berprestasi pemasaran tingkat I Provinsi Jawa Timur. 
”Kita semua patut berbangga pada peringatan Hari Koperasi tahun ini, sejumlah koperasi yang ada di Kabupaten Malang mendapatkan penghargaan baik tingkat nasional dan regional Jatim. Tentu, penghargaan ini harus mampu menjadi penyemangat koperasi dan anggota di koperasi lainnya untuk membawa koperasinya berprestasi,” ujar Bupati dalam sambutannya.
Abah Rendra mengatakan, pada Hari Koperasi ke 70 tahun 2017 di Kabupaten Malang mengusung tema ” Koperasi Kuat Menjamin Pemerataan Ekonomi Mewujudkan Keadilan Sosial”. Ia lantas mengingatkan, keberadaan koperasi bukan hanya sekedar berdiri namun hasilnya sudah harus bisa dinikmati secara bersama-sama anggotanya. 
”Kabupaten Malang bersyukur memiliki masyarakat yang ingin memajukan koperasi yang jumlahnya kurang lebih 1300 unit koperasi hingga menjadikan Kabupaten Malang sebagai kabupaten koperasi. Koperasi ini harus dikelola sendiri oleh orang Kabupaten Malang maka uangnya juga akan berputar di Kabupaten Malang. Semua juga harus ikut mengawasi praktek yang mengatas-namakan koperasi yang sebenarnya tidak jauh dengan lintah darat,” tutur Rendra Kresna. (Dwi cahya bagasworo)
Baca Juga :  Polres Malang Berhasil Amankan Dua Tersangka Spesialis Pembobol Sekolah saat Libur Lebaran

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *