mahkota555

Berkah Ramadan, Koramil 0815/01 Pralon Bersama Persit Bagikan Takjil

Mojokerto, – Dalam rangka meraih keberkahan bulan suci Ramadan, anggota Koramil 0815/01 Pralon Kodim 0815/Mojokerto bersama Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Ranting 02 Pralon menggelar aksi sosial dengan membagikan takjil kepada masyarakat pengguna jalan.

 

 

Kegiatan berlangsung di depan Makoramil 0815/01 Pralon, Jalan Raya Surodinawan, Kecamatan Prajurit Kulon, Kota Mojokerto, Jawa Timur, Ahad (16/03/2025).

 

Aksi berbagi takjil ini merupakan bentuk kepedulian sosial serta kebersamaan antara TNI dan masyarakat, khususnya dalam membantu warga yang tengah menjalankan ibadah puasa. Ratusan paket takjil dibagikan kepada pengendara roda dua, roda empat, serta pejalan kaki yang melintas di lokasi menjelang waktu berbuka puasa.

 

Pgs. Danramil 0815/01 Pralon, Lettu Cba Dodik Satriyo Nugroho, menyampaikan, kegiatan ini merupakan bagian dari program Koramil untuk mempererat tali silaturahmi dengan masyarakat. “Kami ingin berbagi kebahagiaan dan meraih keberkahan di bulan Ramadan ini. Semoga takjil yang kami bagikan bisa bermanfaat bagi warga yang masih dalam perjalanan saat waktu berbuka tiba,” ujarnya.

 

Kegiatan berbagi takjil ini berlangsung dengan tertib dan lancar. Dengan semangat kebersamaan dan kepedulian, diharapkan kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat, khususnya di momen-momen penting seperti bulan Ramadan. (Jay)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *