Breaking News
Euforia Pesta Rakyat Hari Jadi ke-106 Kota Mojokerto Dinikmati Banyak Masyarakat Rutan Kelas IIB KotaAgung Menuju Bersinar, Razia Kamar Hunian dan Tes Urine Pegawai Beserta WBP Rutan Kelas IIB KotaAgung Menuju Bersinar, Razia Kamar Hunian dan Tes Urine Pegawai Beserta WBP KOTAAGUNG, majalahglobal.com – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Kota Agung Melaksanakan Kegiatan Razia kamar hunian Dan Test Urine bagi Petugas serta Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Kegiatan ini berlangsung Sabtu (22/06/2024) berhasil menemukan sejumlah barang terlarang. Kepala Rutan Kelas IIB Kotaagung Benny Muhammad Saefulloh yang di dampingi Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan Habibie Agusman mengatakan, Dalam razia tersebut ditemukan beberapa barang yang dilarang. Mulai dari sendok, botol kaca, alat cukur kumis, korek gas, dan Hanger Kawat. “Ada berbagai barang yang sebenarnya terlarang, ditemukan petugas dalam razia ini. Namun kami tidak menemukan benda-benda seperti narkoba dan Handphone”. Terangnya Lebih lanjut Benny mengatakan, razia dan Test urine mendadak ini dilaksanakan tepat setelah mengikuti Deklarasi BERSINAR ( BERSIH DARI NARKOBA ) yang dilaksanakan di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Kota Agung. Kegiatan ini juga di maksudkan untuk mencegah masuknya benda-benda terlarang seperti narkoba.” Karena selain dalam rangka mencegah kemungkinan masuknya narkoba di dalam lingkungan rutan, kita juga meminimalisir penggunaan handphone dan senjata tajam pada narapidana dan tahanan,” tegasnya. Selain melaksanakan Razia, Rutan kota agung Juga melaksanakan Test urine kepada seluruh Petugas Rutan Kota Agung dan 16 orang WBP. “Selain melaksanakan Razia kita juga melakukan tes urine bagi WBP dan Petugas Rutan Kota Agung yang pimpin langsung oleh pihak BNNK Tanggamus, alhamdulillah hasilnya negatif Narkoba. Saya berharap para petugas terus dapat memberikan yang terbaik untuk warga binaan didalam Rutan Kotaagung dan saya siap mendukung semua program pemerintah terhadap pemberantasan narkoba mau itu diluar atau didalam Rutan.” Tutup benny. Oleh: Andi JR Kaperwil MG Deklarasi Dalam Rangka Mewujudkan UPT Pemasyarakatan Wilayah Lampung Bersih Dari Narkoba Larangan Bagi Perangkat Desa menurut UU Desa Yang Bisa Membuatnya Diberhentikan Atau Dipecat

Kirab Mojobangkit, Lestarikan Sejarah dan Budaya di Kota Mojokerto

Kota Mojokerto – Perayaan HUT ke-106 Kota Mojokerto kembali dimeriahkan dengan Kirab Mojobangkit pada Sabtu (15/6).

 

 

Diawali dengan Sumpah kebangkitan yang dipimpin oleh Penjabat (Pj) Wali Kota Mojokerto Moh. Ali Kuncoro, Kirab Mojobangkit dimulai dengan penampilan marching band Taruna Brawijaya dan berlanjut dengan penampilan barongsai Young Lion.

 

Kirab Mojobangkit menampilkan 3 era yang ada di Kota Mojokerto, yakni era Majapahit, era Kadipaten Japan serta era perjuangan dan kemerdekaan.

 

Dalam sambutan Ali Kuncoro menyampaikan Kirab Mojobangkit sebagai rangkaian hari jadi Kota Mojokerto menjadi salah satu upaya dari Pemkot Mojokerto untuk melestarikan sekaligus mengembangkan wisata dan nilai-nilai tradisi luhur yang pernah ada di Bumi Majapahit.

 

“Ini akan menjadi kalender event tahunan dan saya harapkan penyelenggaraanya dari tahun ke tahun bisa dilaksanakan semakin bagus lagi, semakin meriah lagi,” kata Mas Pj, sapaan akrab Ali Kuncoro.

 

Melalui kegiatan ini Mas Pj juga berharap dapat meningkatkan pendapatan warga, khususnya para pelaku UMKM.

 

“Saya harapkan penyelenggaraanya dari tahun ke tahun bisa dilaksanakan semakin bagus lagi, semakin meriah lagi dan kesuksesannya tidak saja pada acaranya tapi juga pada perekonomiannya,” harap Mas Pj.

 

Dalam kesempatan ini Mas Pj juga berpesan agar seluruh warga Kota Mojokerto tetap menjaga persatuan dan kesatuan khususnya saat pemilihan kepala daerah mendatang.

 

“Mari kita sambut Pilkada nanti dengan sukacita, jaga selalu kebersamaan, guyub rukun kalaupun ada perbedaan, kalaupun ada perselisihan tapi semua masih dalam bingkai kebhinekaan atau perbedaan itu dimaknai menjadi sebuah rahmatan lilalamin,” tutup Mas Pj. (Jay)

Exit mobile version