Batanghari, majalahglobal. Com – Peserta yang terdiri dari tingkat SD dan SMP yang tersebar di kabupaten batanghari, sangat antusias mengikuti gelaran Festival leterasi yang diadakan di lapangan koni Batanghari provinsi jambi salah satunya Dea partiwi dari SDN 101/1 wono sari pada Senin (30/10/2023).
Melalui program ini, seluruh sekolah yg ada di kabupaten Batanghari tingkat SD dan SMP, menjadi peserta program festival literasi, kegiatan meliputi: workshop dan sertifikasi kompetensi,penulisan.dan lomba lagu daerah,dan perlombaan website literasi sekolah.
Untuk memenuhi acara kegiatan tersebut, slamet warsito s pd (kepsek) dan personil guru SDN 101/1 wonosari antusias mengirim anak didiknya Dea partiwi (11) tahun yang masih duduk di bangku kelas V1 untuk menjadi peserta penyanyi solo di acara tersebut dengan judul lagu daerah jambi,petua lamo. “Alhamdulillah dengan penampilan dan suara Dea partiwi dapat memukau penonton dan tidak mengecewakan personil guru SDN 101/1 wonosari,” Ungkapnya.
Dalam hal yang sama, juga slamet warsito, S.Pd., (kepsek) menyampaikan, “Kami personil guru yang mengajar di SDN 101/1 wonosari selalu mendidik siswa siswi kami semoga kedepannya berprestasi, dan membanggakan kedua orang tuanya, dan berguna bagi nusa dan bangsa,” Tambahnya.
(Darmawan)