mahkota555

Sapa Warga di Jalan Santai Agustusan, Wali Kota Mojokerto Ajak Syukuri Kemerdekaan RI

Sapa Warga di Jalan Santai Agustusan, Wali Kota Mojokerto Ajak Syukuri Kemerdekaan RI
Sapa Warga di Jalan Santai Agustusan, Wali Kota Mojokerto Ajak Syukuri Kemerdekaan RI

Kota Mojokerto, majalah global.com – Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari memberangkatkan ratusan peserta jalan santai beratribut merah-putih di Pasar Rakyat Ketidur, Minggu (20/8/2023) pagi.

Sapa Warga di Jalan Santai Agustusan, Wali Kota Mojokerto Ajak Syukuri Kemerdekaan RI
Sapa Warga di Jalan Santai Agustusan, Wali Kota Mojokerto Ajak Syukuri Kemerdekaan RI

Jalan santai yang digelar oleh Kelurahan Surodinawan, Kecamatan Prajurit Kulon ini menjadi salah satu agenda rutin tahunan dalam rangka menyemarakkan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Kemerdekaan RI.

Sebelumnya, dalam kesempatan itu wali kota juga berpesan, agar warganya senantiasa bersyukur atas peringatan kemerdekaan yang telah berlangsung ke-78 tahun ini.

 

“Karena tidak semuanya di dunia ini bisa menikmati kemerdekaan, kemeriahan setiap hari ulang tahun kemerdekaan seperti kita. Ada negara-negara yang berkonflik. Mari kita bersyukur, Indonesia damai, Kota Mojokerto damai,” ujar wali kota.

 

Lebih lanjut, pihaknya meminta agar senantiasa menjaga perdamaian yang ada, terutama di lingkungan tempat tinggal masing-masing. Mengingat masyarakat Mojokerto datang dari berbagai latar belakang suku dan etnis, agama dan budaya yang berbeda.

 

“Ini adalah kebhinekaan Indonesia, tidak mungkin bisa sama. Perbedaan itu sunnatullah. Dengan perbedaan inilah Indonesia menjadi indah. Kota Mojokerto menjadi beragam, penuh warna,” terang sosok yang akrab disapa Ning Ita ini.

 

Selain itu Ning Ita juga berharap warga Kota Mojokerto senantiasa bisa menjaga kesehatan lingkungan. Salah satunya tidak membiarkan sampah berserakan atau membuangnya di saluran air/ sungai.

 

“Kesehatan lingkungan juga dijaga. Karena sehatnya badan panjenengan juga ditentukan dari kesehatan lingkungan panjenengan,”tegas Ning Ita.

 

Sebagai informasi, selain di Pasar Ketidur, di hari yang sama Ning Ita juga mengunjungi giat jalan santai yang digelar warga di lingkungan Jalan Kemasan Kelurahan Blooto, RW 01 Argopuro Kelurahan Wates, Keboan Kelurahan Gunung Gedangan, Kelurahan Kedundung. (Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *